Rabu, 07 November 2018

Cara Mengatasi Toko Bangunan Sepi | Konsultan Bisnis Manajemen


KONSULTAN BISNIS MANAJEMEN


KONSULTAN TOKO BANGUNAN


TERBAIK, +62 0813-9864-6177, Mengatasi Sepi Pelanggan, Sepi Pelanggan, Toko Sepi Pelanggan, Toko Bangunan Sepi Pelanggan, Usaha Sepi Pelanggan, Bisnis Sepi Pelanggan, Mengatasi Toko Sepi.




Cara Mengatasi Toko Sepi - Menjalankan sebuah bisnis memang seperti menjalankan kehidupan. Keadaanya tidak selalu semulus yang diharapkan. Ada banyak masalah yang akan menjadi hambatan, namun harus bisa diselesaikan dengan bijak. Hal ini pada umumnya dialami oleh para pengusaha pemula di dunia bisnis. Sebaiknya, para pengusaha pemula tidak mudah down atas masalah yang terjadi dalam perjalanan bisnisnya, namun pengusaha pemula harus bangkit dengan mengedepankan Inovasi dan Introspeksi terhadap usahanya tersebut. Jika kita memiliki usaha yang ternyata sedang sepi pelanggan, umumnya ini terjadi karena beberapa hal. Mungkin saja kita menjual produk terlalu mahal harganya, minim kualitasnya serta layanan yang kita berikan kurang maksimal. 


Beberapa unsur seperti harga, kualitas dan pelayanan tentu menjadi faktor penentu untuk pelanggan terhadap usaha kita. Jika buruk, maka pelanggan tidak akan percaya lagi pada kita. Jika memang saat ini usaha sedang mengalami sepi pengunjung, jangan khawatir, berikut tips menghadapi usaha yang sedang sepi pelanggan:



1. Mengatasi Rasa Putus Asa

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mengatasi rasa putus asa Anda. sesuatu yang bisa menghilangkan rasa putus asa Anda dengan bersabar karena yang Anda alami sekarang adalah masalah yang hampir semua orang mengalaminya diawal memulai bisnis. Untuk mengatasi rasa putus asa Anda, silahkan perbanyak wawasan Anda mengenai wira usaha. Baca buku, koran, artikel seperti yang sedang Anda baca ini atau menonton video yang menjelaskan mengenai strategi mengembangkan bisnis sehingga pikiran Anda bisa teralihkan.

2. Lakukan Inovasi
Mungkin saja banyak pelanggan lari ke usaha lainya, karena Anda tidak melakukan Inovasi pada pada Produk dalam usaha Anda. Inovasi ini sangat penting untuk menghilangkan kejenuhan pasar terhadap suatu produk. Sebaiknya mulailah berpikir untuk melakukan Inovasi. Jika Anda menjual usaha makanan, pikirkan Inovasi pada rasa, kemasan, dan juga tampilanya. Jika bisa lebih unik lagi, pelanggan akan kembali pada kita. Lakukan modifikasi untuk setiap produk baru.


3. Perluas Jangkauan Pasar
Jika memang wilayah Anda sangat berat dalam persaingan bisnis bahan bangunan ini, cobalah menjangkau pasar yang lebih jauh. Kira-kira masih sanggup Anda layani dengan memperhatikan ongkos transportasi. Lakukan penyebaran brosur, membuat plang dan sebagainya pada area target pemasaran Anda yang bisa memberikan informasi keberadaan toko bangunan Anda.Sebisa mungkin informasi yang Anda berikan lengkap dengan peta lokasi toko atau informasi nomor telpon sehingga jika seseorang ingin membeli semen, besi atau sesuatu yang tidak begitu spesifik bisa menggunakan layanan telpon untuk melakukan pemesanan.


4. Perluas Pasar Dengan Sistem Online
Tips ini tidak jauh beda dengan tips sebelumnya. Jika memulai usaha dengan usaha offline, dengan memiliki gerai atau toko khusus, saat toko sedang sepi pengunjung, sebaiknya gunakan strategi pemasaran online, untuk tetap mendapatkan pelanggan. Saat ini, ada banyak tools khusus yang digunakan untuk menjaring pelanggan yang memang pasti menyukai produk Anda. Jika perlu, buatlah akun sosial media dari usaha yang dijalankan ini. Anda dapat melakukan promosi tanpa harus mengeluarkan cost; dengan menyebarkan akun Anda lewat media sosial, seperti Facebook, Twitter, BBM, WhatsApp, Instagram. Tentunya Anda tidak usah pusing dalam meng-online-kan dagangan Anda. Saat ini semua orang mendambakan apapun yang berbau instan. Pergerakan tren sangatlah cepat. Maka berikanlah sesuatu yang hanya bisa didapatkan di usaha Anda. Jika memungkinkan, pemasaran yang dilakukan harus terintegrasi dengan ponsel. Kita semua tahu bahwa tidak ada orang yang melepaskan ponselnya saat ini. Maka pendekatannya untuk membujuk orang membeli produk kita juga harus diubah caranya.


5. Perhatikan Harga dan Kualitas Dalam Bisnis
Memperhatikan harga dan kualitas adalah hal sangat dibutuhkan dalam berbisnis,  apalagi jika Anda berbisnis dengan menjual produk yang cukup banyak pesaingnya, maka harus selalu memperhatikan harga dan kualitas produk pula. Anda boleh melakukan survei ke toko pesaing, dan tanyakan harga jual di pihak mereka, lalu bandingkan dengan harga jual Anda. Jika ternyata toko Anda menjual lebih mahal dari mereka, tentu Anda tahu apa yang harus dilakukan. Selain itu, Anda bisa berinisiatif untuk membuat tampilan toko menjadi lebih maksimal, dan menarik. Siapa tahu, dengan cara ini pelanggan akan lebih tertarik lagi untuk berkunjung dan berbelanja di toko Anda.


6. Pertahankan Kualitas Produk dan Pelayanan Anda
Pelanggan umumnya mencari produk yang berkualitas dan pelayanan yang terbaik dari pihak penjualnya. Maka dari itu, Anda selaku pemilik usahanya, harus bisa mempertahankan kualitas produk yang dijual, serta selalu siap untuk memberikan pelayanan yang ramah dan baik pada pelangganya. Jika sudah begini, pelanggan tentu akan sering berkunjung dan berbelanja di toko Anda.


7. Menjalin Hubungan Baik dengan Pelanggan 
Menjaga hubungan baik dengan pelanggan akan memberikan begitu banyak dampak positif bagi bisnis Anda. Berikan servis yang baik dan tulus. Ketika konsumen berkunjung dan bertanya, jawablah dengan ramah dan membantu. Terkadang ada konsumen yang tidak mau datang karena penjual tidak ramah.Namun perlu diingat bahwa ramah bukan cerewet. Penjual yang terlalu cerewet akan menganggu kenyamanan pelanggan. Hal ini harus dihindari pembeli tidak kapok mengunjungi toko Anda.Tambahan, jangan terlalu membuntuti pelanggan. Hal ini membuat pelanggan merasa tidak bebas dan ingin cepat-cepat keluar dari toko Anda. Jika Anda ingin mengawasi, lakukanlah dari jauh dan halus. Jaga jarak dengan konsumen juga perlu dipertimbangkan. Intinya, jadilah seorang penjual yang ramah dan tahu cara menempatkan diri.

8. Bekerja Sama dengan Beberapa Proyek
Jadilah supplier ke proyek didaerah anda agar usaha toko bangunan anda cepat berkembang kembali, pertimbangkan juga untuk menjadi supplier ke proyek-proyek, sekarang semakin banyak dibangun perumahan hunian, atau bisa juga ke proyek jalan raya misalnya. Anda bisa datang ke bagian terkait untuk menawarkan barang yang di perlukan proyek tersebut, misalnya seperti semen, besi behl, pipa paralon dan masih banyak lagi. Biasanya proyek juga memerlukan supplier-supplier yang dekat dengan daerah proyeknya untuk kemudahan. Tapi harus di perhatikan cara pembayarannya, karena umumnya cara pembayaran yang di pakai adalah sistem tempo, bisa berminggu-minggu hingga bulanan, karena barang yang di pesan biasanya banyak.



Dengan beberapa penjelasan di atas, kita bisa mengetahui beberapa keuntungan dengan membuka usaha toko bangunan. Masih banyak peluang usaha lain yang bisa kita kerjakan selain membuka toko bangunan. Namun, satu hal yang harus kita pastikan ketika membuka usaha adalah pengelolaan keuangan yang baik. Dengan pengelolaan uang yang baik, kita akan terhindar dari penyalahgunaan dan kerugian di masa yang akan datang.

2 komentar:

  1. terima kasih infony, buat pelajaran bagi sy yg menjalankan usaha bahan bangunan, apabila ada yg proyek2 yg ingin kerjasama dgn toko sy boleh hub sy tempat di kp.cikoneng ciparay bandung bisa ke no tlp 081318864083
    terima kasih

    BalasHapus

Jenis Kamar Hotel dari Fasilitas Hingga Fungsinya, Penting bagi Pelancong | Konsultan Bisnis Dan Manajemen

KONSULTAN BISNIS DAN MANAJEMEN EXPERT, +62 813 - 9864 – 6177, Jenis Kamar Hotel dari Fasilitas Hingga Fungsinya, Penting bagi Pelancon...